Resep Sop Iga

Resep sudah dilihat 26 kali

Belum ada ulasan

Resep Sop Iga

Deskripsi resep

Comfort food yang selalu jadi andalan disaat anak-anak mulai susah makan. Dicampur dengan aneka sayur jadi makin sehat.
Jumlah Kalori

628 kkal

Bahan Utama

13 bahan

Waktu Memasak

1 jam 30 menit

Waktu Persiapan

20 menit

Bahan-Bahan Sop Iga

Sebelum mulai, ada 13 bahan yang harus kamu siapkan

Mau buat berapa porsi?

4
Bahan yang dibutuhkan

Cara Membuat Sop Iga

Kalo semua bahan udah siap, yuk ikutin cara memasaknya

Instructions
  • Langkah 1 dari 4

    Gambar 1 - Langkah 1Gambar 2 - Langkah 1Gambar 3 - Langkah 1

    Memblansir iga

    Didihkan secukupnya air, lalu matikan apinya. Masukkan iga, tunggu hingga air berubah warna, tiriskan.

  • Langkah 2 dari 4

    Gambar 1 - Langkah 2Gambar 2 - Langkah 2Gambar 3 - Langkah 2

    Menyiapkan bumbu

    Blender bawang merah dan bawang putih . Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu halus dan rempah-rempah hingga harum dan matang. Kemudian masukkan ke dalam air yang sudah didihkan sebelumnya.

  • Langkah 3 dari 4

    Gambar 1 - Langkah 3Gambar 2 - Langkah 3

    Merebus iga

    Setelah air mendidih, masukkan iga yang sudah diblansir tadi, lalu beri seasoning, aduk rata. Rebus kembali hingga iga empuk. Atau jika mau menggunakan metode 5 30 7, maka rebus iga selama 5 menit tanpa tutup, lalu tutup rapat panci, biarkan selama 30 menit dalam keadaan tertutup rapat. Setelah 30 menit, dalam keadaan panci tertutup, rebus kembali selama 7 menit.

  • Langkah 4 dari 4

    Gambar 1 - Langkah 4Gambar 2 - Langkah 4Gambar 3 - Langkah 4

    Menambahkan sayuran

    Setelah iga empuk, masukkan wortel. Masak hingga wortel empuk, kemudian tambahkan brokoli, daun bawang dan seledri. Masak kembali hingga brokoli matang. Jangan lupa juga untuk koreksi rasa ya. Sop iga siap disajikan.

Rating

Rating Keseluruhan

Belum ada yang memberikan ulasan 😢

Komentar (0)

Yukuntuk bisa menambahkan komentar

Belum ada komentar, jadi yang pertama yuk!