Bagi kamu yang sedang mencari kudapan lezat dan lembut, serabi adalah pilihan tepat. Apalagi saat ini sudah semakin banyak penjual serabi Solo paling enak di Jakarta. Namun, sebaiknya mencari referensi yang paling direkomendasikan agar rasanya tidak mengecewakan.
Serabi Solo adalah cemilan tradisional dengan proses pembuatan khas menggunakan wajan tanah liat. Cita rasanya begitu menggoda, teksturnya lebut, dan memiliki aroma alami yang menggiurkan. Jika sedang mencari kudapan satu ini di wilayah Jakarta, simak ulasannya di bawah ini.
Rekomendasi Penjual Serabi Solo Paling Enak di Jakarta
Siapa bilang di kota besar akan kesulitan menemukan makanan dari luar daerah? Pecinta serabi tetap bisa menikmati kue tradisional tersebut dengan mencari tempat makan serabi di Jakarta.
Jangan sampai salah pilih, berikut beberapa yang paling direkomendasikan dan kerap kali mendapat review bagus.
- •
Serabi Solo Goen-Goen
Nongkrong tidak selalu harus di tempat dan masakan modern. Kamu tetap bisa menikmati momen seru bersama teman dan keluarga di Toko Serabi Solo Goen-Goen. Sekilas, menunya memang tampak sederhana, namun sering membuat pengunjungnya ketagihan.
Tidak sedikit food enthusiast yang sudah mereview serabi di tempat ini. Bahan yang digunakan berkualitas, kuah manis dan harus, dan tentunya harga terjangkau. Toko yang berlokasi di Limo Depok ini tentunya tidak jauh dari ibukota.
Jadi, kamu bisa sambil mengunjunginya jika merasa penasaran dengan kue tradisional dengan bahan tepung kanji ini. Tempat ini juga seringkali menjadi favorit anak kampus Jakarta dan Depok untuk melipir. Harganya yang sesuai anak kuliahan dan kost membuatnya semakin populer.
Adapun tiga rasa serabi Solo di tempat ini yang sering menjadi juara di lidah pengunjung adalah rasa durian, srikaya, dan cokelat. Jika bosan dengan rasa serabi yang itu-itu saja, disini juga tersedia serabi pizza, saus daging, dan bolognese.
Hal menarik lainnya yang membuat toko serabi ini cocok sebagai tempat nongkrong adalah pertunjukkan live music di dalamnya. Jadi, suasana pun semakin syahdu dan worth it untuk dikunjungi kembali.
- •
Serabi Jess
Jika sudah pernah ke Pasar Mayestik, di dalamnya kamu bisa menemukan penjual serabi Solo yang lumayan populer. Serabi Jess menawarkan pilihan menu serabi unik tidak hanya dari segi rasa. Melainkan juga ukurannya bervariasi, bahkan ada yang bentuknya mini.
Ukuran serabi Solo mini tentunya sangat cocok dijadikan camilan di tengah perjalanan di ibukota. Soal rasa, tidak hanya original yang menarik peminat. Seiring berjalannya waktu, toko serabi ini menyediakan rasa yang sangat bervariasi.
Mulai dari keju, coklat, nangka, pisang, coklat kacang, keju coklat, meses, dan sebagainya. Pembeli juga bisa request kombinasi rasa sesuai keinginan, menarik bukan? Tidak perlu khawatir, penjual serabi Solo paling enak di Jakarta ini tidak akan membuat kantong kering.
Kamu bisa membeli serabi mini ini dengan harga mulai dari Rp3.000 saja. Jajanan murah tapi tidak murahan ini tentu tidak akan membuat perasaan bersalah ketika sedang kalap!
- •
Serabi Notosuman
Berbicara tentang serabi Solo, banyak yang mengaitkannya dengan Serabi Notosuman. Bagaimana tidak, brand satu ini memang sudah menjual kudapan manis ini sejak bertahun-tahun lalu. Pemasarannya pun semakin meluas ke berbagai kota besar, termasuk Jakarta.
Jadi, bagi warga ibukota atau yang sedang berkunjung kesana tidak akan merasa kesulitan menemukannya. Salah satunya berada di Pasar Modern Bintaro dimana pengunjungnya hampir selalu ramai. Banyak pecinta kue tradisional yang mengunjungi tempat ini untuk menjadikannya sebagai oleh-oleh.
Tekstur serabi yang lembut dengan kuah manis gurih membuat banyak pengunjung ketagihan. Tak heran jika merek serabi yang satu ini kerap kali dicari, bahkan secara online. Untuk harganya sendiri tidak terlalu mahal, yaitu Rp29.000 per dus isi 10.
Dijamin membuat kenyang, ketagihan, dan mengobati rasa rindu akan makanan tradisional khas Solo ini.
- •
Serabi Solo Aroma
Masih bingung mencari penjual serabi Solo paling enak di Jakarta? Serabi Solo Aroma bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menjawab rasa penasaran kamu. Bahan yang digunakan berkualitas sehingga menciptakan cita rasa lezat, harum, dan lembut.
Toko ini masih mempertahankan cara tradisional dalam pembuatan serabi sehingga rasanya menjanjikan. Berlokasi di Cipinang, tersedia serabi Solo berbagai macam rasa yang menggugah selera. Mulai dari keju, cokelat, original, dan kombinasi.
Tidak sedikit yang akhirnya kembali lagi untuk membelinya sebagai oleh-oleh.Toko ini juga melayani pesanan untuk acara dengan menghubungi dan memesan H-1. Soal harga, tentunya terbilang kompetitif dan tidak akan membuat kantong jebol.
- •
Serabi Solo 88
Rekomendasi penjual serabi Solo paling enak di Jakarta berikutnya yaitu Serabi Solo 88. Berlokasi di daerah Thamrin, penjual satu ini senantiasa menggunakan bahan-bahan berkualitas. Cita rasa serabi khas Solo begitu terjaga sehingga hasilnya tidak akan mengecewakan.
Tidak hanya adonan serabi yang istimewa, melainkan juga kuahnya gurih dan manis. Tempat ini tersedia di food court sehingga tidak sulit untuk menemukannya. Terdapat enam jenis rasa serabi yang bisa dipilih, misalnya nangka, pandan, pisang, original, cokelat, meses, dan sebagainya.
Harga serabi nikmat ini juga tergolong terjangkau sehingga kamu tidak akan merasa bersalah jika ingin memborongnya. Serabi di tempat ini dijual Rp3.000 per buah dan bisa dibeli per dus sesuai rasa yang dipilih.
Penjual juga bisa kustom rasa serabi dengan kombinasi yang diinginkan. Memakannya di tempat selagi hangat adalah pengalaman kuliner mengesankan di tempat ini. Meski bukan kudapan mahal, namun sangat cocok untuk cemilan favorit bersama keluarga.
- •
Serabi Solo Roso Tuman
Penjual serabi yang berlokasi di Cikini ini kerap kali ramai oleh pengunjung. Bagaimana tidak, kelembutan dan keharuman serabi langsung terbayang ketika pertama kali mengunjunginya. Toko ini masih mempertahankan proses pembuatan konvensional sehingga menarik untuk dicoba.
Tempat ini seringkali dikunjungi untuk membeli oleh-oleh sehingga kamu bisa membawa serabi nikmat untuk keluarga. Harganya yang terjangkau membuat banyak pembeli tidak ragu memesannya sampai berdus-dus.
- •
Serabi Solo Gulung
Serabi Solo Gulung bisa menjadi pilihan tepat bagi pecinta serabi yang berada di Jakarta. Beralamat di Jalan Kuningan Mulia, kamu akan tergugah dengan cita rasa dan aroma khas yang menggoda.
Toko serabi ini sudah cukup lama berdiri dan kerap kali dikunjungi warga Jakarta yang menyukai kudapan manis. Tidak perlu ragu mencobanya karena tersedia berbagai macam rasa dan juga ukuran. Harganya yang terjangkau membuat penjual serabi Solo paling enak di Jakarta ini diminati banyak orang.
Tersedia rasa manis dan gurih yang bisa dipesan sesuai selera. Memakannya selagi hangat bisa menjadi pilihan tepat ketika berkunjung bersama orang terkasih.
Bagaimana, sudah tidak bingung lagi mencari penjual serabi Solo paling enak di Jakarta? Kamu bisa memilih rasa original maupun rasa kombinasi untuk dijadikan camilan maupun oleh-oleh. Dijamin, kudapan ini tidak hanya murah namun juga mengenyangkan.