Jenis Ikan Untuk Dijadikan Ikan Asap

Editorial Mealy

Ikan adalah salah satu menu makanan yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia, karena kandungan gizi dan proteinnya yang tinggi. Nah kali ini kami akan membahas mengenai ikan asap, tentang jenis ikan untuk di asap dan bagaimana cara mengolahnya.

Ikan asap adalah ikan yang diawetkan melalui proses pengasapan, selain lebih awet ikan yang diasap juga memiliki rasa lebih kaya. Kegiatan pengasapan ikan biasanya dilakukan minimal dalam waktu 2 jam, dan semakin lama waktu pengasapan maka akan semakin baik kualitas ikannya.

Setelah melalui proses pengasapan yang panjang, maka ikan tidak akan mudah busuk dan bisa kamu simpan di suhu ruangan. Selain itu ternyata ikan asap juga bisa dikonsumsi secara langsung tanpa harus diolah lagi loh, karena dagingnya sudah matang setelah pengasapan.

15 Jenis Ikan untuk di Asap yang Wajib Kamu Tahu

Indonesia termasuk negara maritim yang dengan garis pantai terpanjang di dunia. Tidak heran, di sini kamu bisa menemukan berbagai macam ikan mulai dari ikan hias hingga ikan konsumsi. Biasanya di daerah pantai, kamu akan menemukan banyak penjual ikan asap.

Tapi tahukah kamu, ternyata jenis ikan yang bisa dijadikan ikan asap bukan hanya ikan yang berasal dari laut loh. Saat ini banyak sekali jenis ikan air tawar yang juga bisa dibuat sebagai ikan asap. Nah berikut ini merupakan 15 jenis ikan untuk di asap yang harus kamu ketahui.

Jenis Ikan Ikan Cakalang

Ikan Cakalang

Jenis ikan pertama yang bisa dijadikan ikan asap adalah ikan cakalang. Ikan ini memiliki bentuk panjang dan agak bulat, tekstur dagingnya lembut, dan rasanya sangat lezat. Proses pengasapan ikan cakalang dilakukan dengan membelah ikan jadi 2 bagian kemudian dijepit dengan bambu.

Ikan cakalang yang sudah diasapi bisa bertahan di suhu ruangan selama seminggu. Bahkan ada beberapa produk ikan cakalang asap yang bisa bertahan dalam suhu ruangan selama 3 minggu hingga sebulan.

Jenis Ikan Ikan Cucut

Ikan Cucut

Berikutnya masih dari golongan ikan laut yang bisa dijadikan sebagai ikan asap yaitu ikan cucut. Ikan ini memiliki tulang yang rawan serta bentuk yang pipih dan memanjang. Setelah diasapi, ikan cucut akan memiliki rasa yang lebih gurih dan mengeluarkan aroma yang khas.

Jenis Ikan Ikan Tenggiri

Ikan Tenggiri

Ikan tenggiri termasuk dalam salah satu jenis ikan laut yang memiliki harga jual tinggi. Hal ini dikarenakan kandungan gizinya yang tinggi dan sangat baik untuk menjaga kesehatan. Selain bisa diolah biasa, ternyata ikan tenggiri juga bisa diasapi loh.

Jenis Ikan Ikan Marmoyo

Ikan Marmoyo

Ikan marmoyo adalah jenis ikan yang sering ditemukan di pesisir pantai Jawa Timur, sekitar Probolinggo sampai Banyuwangi. Tapi berbeda dengan jenis ikan laut lain, ikan asap dari ikan marmoyo hanya bisa kamu dapatkan di musim-musim tertentu.

Jenis Ikan Ikan Pari

Ikan Pari

Selanjutnya ada ikan pari yang rasanya juga menjadi lebih gurih, setelah melalui proses pengasapan. Ikan asap yang terbuat dari ikan pari adalah salah satu kuliner khas Surabaya, yang sangat terkenal karena rasanya yang lezat.

Jenis Ikan Ikan Manyung

Ikan Manyung

Ikan manyung adalah salah satu jenis ikan laut yang hanya bisa ditemukan di daerah tropis seperti Indonesia. Ikan jenis ini sangat cocok dijadikan sebagai ikan asap, karena bentuknya yang memanjang sehingga mudah saat diasapi.

Olahan ikan manyung adalah salah satu wisata khas daerah pantura. Rasa ikan manyung yang sudah diasapi sangat gurih dan pastinya sangat cocok dinikmati sambil menikmati pemandangan pantai yang indah.

Jenis Ikan Ikan Marlin

Ikan Marlin

Untuk kamu yang tinggal atau pernah berkunjung ke daerah Lampung, tentu sudah tidak asing lagi dengan ikan asap dari ikan marlin. Ikan marlin yang sudah diasapi biasanya diolah lagi dengan menggunakan bumbu balado, kuah santan, atau asam padeh.

Ikan marlin termasuk dalam salah satu jenis ikan asap yang enak, karena cocok diolah lagi dengan bumbu apapun. Jika kamu merasa penasaran dengan rasa ikan marlin asap, saat ini kamu sudah bisa membelinya secara online.

Jenis Ikan Ikan Roa

Ikan Roa

Di daerah Maluku terdapat ikan asap yang berasal dari ikan roa. Ikan ini memerlukan waktu pengasapan selama 3 hari, supaya lebih awet dan bisa didistribusikan ke seluruh daerah di Indonesia. Keunggulan ikan roa adalah rasanya yang sangat gurih.

BACA JUGA: Rempah Daun, Bunga, Batang Kayu, dan Rimpang

Jenis Ikan Ikan Tuna

Ikan Tuna

Tahukah kamu ternyata ikan tuna juga bisa diasapi loh, dan rasanya juga sangat lezat. Ikan tuna yang sudah melalui proses pengasapan, bisa awet hingga 14 hari dalam suhu ruangan. Sehingga kamu tidak perlu repot-repot menyimpannya di dalam freezer atau lemari es.

Jenis Ikan Ikan Kembung

Ikan Kembung

Ikan kembung juga termasuk dalam salah satu jenis ikan yang memiliki kandungan protein cukup tinggi, bahkan lebih tinggi dari salmon. Jadi untuk kamu yang ingin memenuhi kebutuhan protein dengan cara mudah, kamu bisa membeli ikan kembung yang sudah melalui proses pengasapan.

Jenis Ikan Ikan Tongkol

Ikan Tongkol

Biasanya di pasar ikan tongkol hanya dijual dalam bentuk mentah, padahal ikan tongkol bisa diolah menjadi ikan asap. Ikan asap tongkol sangat cocok untuk kamu yang ingin menjaga kesehatan jantung. Karena ikan ini memiliki kandungan lemak tak jenuh yang baik untuk jantung.

Jenis Ikan Ikan Lele

Ikan Lele

Jika membahas tentang ikan lele, tentu menu pertama yang kamu pikirkan adalah pecel lele. Tapi tahukah kamu ternyata ikan asap dari lele, ternyata memiliki rasa yang tidak kalah lezat loh. Ikan lele yang diolah dengan pengasapan, rasanya akan jauh lebih gurih dan dagingnya lebih lembut.

Jenis Ikan Ikan Patin

Ikan Patin

Jenis ikan untuk di asap berikutnya masih dari golongan ikan air tawar yaitu ikan patin. Di daerah Riau ikan patin yang diasapi juga memiliki nama lain yaitu salai ikan patin. Sama seperti lele, ikan patin yang sudah melalui proses pengasapan rasanya akan menjadi lebih gurih.

Jenis Ikan Ikan Bawal

Ikan Bawal

Ikan bawal juga termasuk dalam kategori ikan air tawar yang cocok dijadikan sebagai ikan asap. Perlu kamu ketahui bahwa ikan bawal yang diasapi, memiliki rasa lebih gurih dibandingkan ikan bawal yang langsung digoreng atau dibakar.

Jenis Ikan Ikan Gabus

Ikan Gabus

Terakhir jenis ikan air tawar yang juga bisa diolah menjadi ikan asap adalah ikan gabus. Ikan yang satu ini banyak ditemukan di kawasan perairan Asia Tenggara dan memiliki kandungan protein cukup tinggi. Ikan gabus asap sendiri adalah salah satu makanan khas daerah Lamongan.

Untuk membuat ikan asap kamu bisa menggunakan ikan laut ataupun ikan air tawar sesuai dengan keinginan. Jika kamu tinggal di daerah pesisir pantai kamu bisa menggunakan jenis ikan pari, cakalang, manyung, roa, atau tuna.

Dan jika kamu tinggal di daerah yang jauh dari laut, gunakan jenis ikan untuk di asap dari air tawar seperti bawal, lele, atau patin. Baik ikan air laut maupun tawar memiliki jumlah gizi dan protein yang hampir sama. Selain itu keduanya juga memiliki cita rasa yang sama-sama lezat setelah diasapi.

Yuk, tulis resep masakanmu

Buat resep di Mealy, dibayar tiap bulan!