5 Resep Olahan Roti Tawar Mudah

Editorial Mealy

Roti tawar seringkali menjadi pilihan menu untuk sarapan. Selain enak, makanan ini juga mudah untuk berbagai kreasi dengan bahan lain, sehingga bisa menghasilkan cemilan yang bercita rasa gurih maupun manis. Maka tidak heran, jika banyak terdapat resep olahan roti tawar enak.

Rasa tawar pada roti membuatnya cocok untuk diolah menjadi berbagai jenis masakan. Jika kamu sedang buru-buru, mengoles roti tawar dengan selai pun bisa menjadi hidangan yang nikmat. Tidak hanya itu, roti tawar juga bisa ditambahkan dalam puding sebagai cemilan.

Resep Olahan Roti Tawar Enak dan Simpel

Harga yang murah dan mudah untuk didapatkan di pasaran membuat roti tawar banyak menjadi pilihan. Apalagi, mengonsumsi roti yang membuat perut menjadi lebih kenyang dan kuat untuk beraktivitas sehari-hari. Jika ingin mengolah roti rawat yang enak, kamu bisa melihat berbagai resep berikut.

Roti Tawar Kering Asin Gurih

Roti Tawar Kering Asin Gurih Resep pertama yaitu membuat roti tawar kering asin dan gurih. Resep ini tergolong cukup sederhana dan tidak membutuhkan teknik maupun banyak yang banyak. Selain itu, waktu yang dibutuhkan untuk memasak pun sangat singkat sehingga tidak bisa menjadi alternatif di pagi hari.

Bahan:

  • Roti tawar 5 lembar, potong kecil-kecil berbentuk kotak

  • Margarin 1-2 sendok makan

  • Bawang merah 2-3 siung, haluskan

  • Seledri sesuai selera, haluskan

  • Garam

  • Kaldu bubuk

Cara Membuat:

  1. Panaskan penggorengan, masukkan potongan roti tawar dan sangrai beberapa saat hingga terlihat kering

  2. Gunakan api yang kecil sambil mengaduk-aduk roti agar tidak gosong. Angkat kemudian tiriskan

  3. Lelehan margarin di atas penggorengan, lalu masukkan seledri serta bawang merah. Tumis keduanya hingga tercium aroma harum

  4. Masukkan kaldu bubuk serta garam ke dalam penggorengan, lalu aduk secara merata

  5. Tambahkan roti tawar kering dan aduk kembali hingga rata

  6. Tumis semua bahan hingga roti tawar terlihat sangat kering.

  7. Angkat dan sajikan roti tawar kering asin dan gurih

Roti Tawar Goreng

Roti Tawar Goreng Roti tawar juga bisa diolah dengan berbagai isian seperti risoles dan digoreng. Cara ini tergolong lebih enak dan mudah karena tidak perlu membuat adonan kulit, tetapi cukup menggunakan roti. Untuk mengetahui resep olahan roti tawar enak goreng, silakan membaca uraian di bawah ini.

Bahan:

  • Roti tawar 10 lembar (giling hingga berbentuk pipih)

  • Wortel ukuran sedang 1 buah (serut berbentuk memanjang)

  • Margarin 1 sendok makan

  • Bawang putih 1 siung, cincang halus

  • Bawang bombay berukuran kecil ½ buah, cincang

  • Kaldu jamur dan garam masing-masing ½ sendok teh

  • Gula pasir 1 sendok makan

  • Air 20-30 mL

  • Tepung terigu 2 sendok makan

  • Mayonaise

  • Keju cheddar (bisa diparut atau dipotong memanjang)

  • Telur 1 butir, kocok lepas

  • Tepung roti atau tepung panir

Cara Membuat:

  1. Panaskan wajan dan masukkan margarin hingga meleleh

  2. Tambahkan bawang bombay serta bawang putih lalu tumis hingga harum

  3. Masukkan wortel, air, kaldu jamur, garam, dan gula, dan tumis semuanya hingga layu

  4. Tuang tepung terigu dan aduk hingga matang dan mengental, kemudian sisihkan

  5. Ambil roti tawar yang telah dipipihkan, beri isian tumisan wortel sekitar 1 sendok makan atau sesuai selera

  6. Tambahkan keju dan mayonaise pada bagian atasnya sebelum ditutup

  7. Lipat kedua sisi roti, dan giling dengan rolling pin pada setiap sisinya dan gulung.

  8. Celupkan roti tawar isi ke dalam kocokan telur kemudian lumuri dengan tepung panir

  9. Masukkan roti ke dalam kulkas beberapa saat hingga tepung panir merekat sempurna

  10. Ambil roti dan goreng diatas minyak panas hingga berubah warna menjadi keemasan

  11. Angkat dan roti tawar goreng bisa dinikmati selagi hangat

BACA JUGA: Langkah Membuat Kulit Panada yang Lembut dan Enak, Dijamin Anti Gagal

Pizza Roti Tawar

Pizza Roti Tawar Nah, bagi kamu yang suka makan pizza, bisa menggunakan bahan utama roti tawar. Membuat makanan ini tidak serumit pizza yang sebenarnya, namun rasa yang ditawarkan tidak kalah enak.

Bahan:

  • Roti tawar 4 lembar, potong hingga kecil-kecil

  • Telur 2 butir, kocok lepas

  • Saus bolognese

  • Keju quick melt, parut secukupnya

  • Margarin

  • Sosis

Cara Membuat:

  1. Tumis sosis menggunakan margarin beberapa saat. Namun, jika kamu menggunakan sosis yang siap untuk dikonsumsi, maka tidak perlu dimasak kembali

  2. Masukkan potongan roti ke dalam kocokan telur, lalu aduk hingga merata

  3. Panaskan teflon dan tambahkan margarin secukupnya

  4. Tuang adonan pizza roti menutupi seluruh permukaan teflon. Tekan-tekan adonan pada bagian sisinya agar menjadi lebih padat

  5. Tambahkan topping seperti sosis, saus Bolognese, hingga keju parut. Tutup teflon dan masak pizza menggunakan api kecil

  6. Setelah bagian bawah pizza terlihat berwarna kecoklatan, matikan api dan angkat.

  7. Pizza roti tawar siap untuk disajikan

Puding Roti Tawar

Puding Roti Tawar Resep olahan roti tawar enak selanjutnya adalah dibuat puding. Rasanya yang manis, kenyal, dan mengenyangkan membuat puding roti tawar disukai banyak orang. Sama halnya dengan membuat puding secara umum, resep dari roti tawar ini juga mudah untuk dibuat.

Bahan:

  • Roti tawar 5 lembar

  • Susu UHT 350 mL

  • Margarin 100 gr

  • Telur 3 butir

  • Gula pasir 80 gr

  • Vanili 1 sendok teh

  • Kismis

  • Keju parut

Cara Membuat:

  1. Masak margarin dengan susu hingga larut secara sempurna (tidak perlu sampai mendidih), lalu sisihkan

  2. Siapkan wadah lain, kocok telur dan tambahkan gula dan vanili. Kocok semua bahan hingga gula hancur dan merata

  3. Campurkan adonan telur dengan susu, kemudian aduk kembali hingga merata

  4. Siapkan loyang yang telah dioles margarin, masukkan potongan roti dan tata secara merata di atas loyang

  5. Siram roti dengan adonan susu hingga rata dan habis

  6. Taburi dengan berbagai topping pilihan

  7. Panaskan oven dan panggang puding roti beberapa saat hingga matang

Roti Gulung Abon

Roti Gulung Abon Olahan roti tawar yang juga menyenangkan adalah membuat roti gulung isi abon. Kamu bisa membuat makanan ini sebagai camilan dari roti di sore hari atau sebagai bekal anak ke sekolah. Modelnya yang unik, rasanya yang gurih, serta mengenyangkan membuat resep roti gulung abon wajib untuk dipelajari.

Bahan:

  • Roti tawar 5 lembar

  • Telur 2 butir

  • Susu cair 2 sendok makan

  • Lada

  • Garam

  • Daun bawang ukuran kecil 2 batang, iris tipis-tipis

  • Cabai merah besar 1 buah, belah dan buang bijinya lalu potong dadu

  • Abon ayam atau sapi

  • Margarin

  • Mayonaise

Cara Membuat:

  1. Kocok telur dan tambahkan susu cair, lada, dan garam, lalu sisihkan

  2. Celupkan satu sisi roti ke dalam kocokan telur

  3. Panaskan margarin dan masukkan potongan cabai dan daun bawang

  4. Letakkan roti di atasnya dan tunggu hingga daun bawang menempel. Balik roti dan panggang beberapa saat lalu angkat

  5. Oles bagian atas roti dengan mayonaise dan tambahkan abon. Gulung roti dan bungkus menggunakan kertas roti, kemudian diamkan 30 menit

  6. Buka bungkus roti, potong sisinya dan beri mayonaise dan abon

  7. Roti gulung abon siap disajikan

BACA JUGA: 6 Tips Membuat Bakpao Putih Lembut dan Mengembang

Secara umum, roti tawar disajikan bersama dengan selai dan susu untuk dinikmati saat sarapan. Kandungan karbohidrat yang ada didalamnya membuat kamu tidak akan kelaparan maupun kekenyangan di pagi hari.

Dengan mengetahui resep olahan roti tawar enak, kamu bisa menciptakan berbagai hidangan yang berbeda setiap harinya. Bahkan, pemula pun bisa mengolah roti tawar jika mengikuti panduan dari resep-resep yang telah ada.

Yuk, tulis resep masakanmu

Buat resep di Mealy, dibayar tiap bulan!